Sabtu, 31 Desember 2022

Refleksi Evaluasi Progres Akhir Tahun

Malam tahun baru diisi dengan kegiatan rapat dengan agenda refleksi dan evaluasi capaian progres di akhir tahun 2022. Dengan nuansa yang berbeda nan istimewa kali ini kegiatan digelar di kediaman salah satu anggota kelompok beliau yang biasa disapa ; Bos Tubix. Semua akomodasi telah dipersiapkan dengan jamuan ciri khasnya yaitu ikan bakar yang sekalian menyongsong momen malam tahun baru 2023.

Dok. Kegiatan Rapat Akhir Tahun 

Acara dihadiri seluruh anggota kelompok dan mulai dibuka oleh sekretaris tepat pukul 21.00 Wib. Selanjutnya paparan demi paparan disampaikan oleh ketua kelompok dimana disampaikan beberapa hal penting yang terdiri dari 3 poin besar yaitu Pencapaian Progres dan Evaluasi Program sampai dengan akhir tahun ini serta Planing Program Jangka; Pendek - Menengah - Panjang untuk langkah  progres di tahun 2023.

Dok. Pemaparan Progres Sampai Akhir Tahun 

Diskusi berlansung cair berjalan sangat hikmat dengan penuh kehangatan semangat dan kekompakan, dimana usai paparan inti ketua mempersilahkan menyampaikan kesan dan pesan kepada para anggota hingga tak terasa waktu menunjukkan sampai di penghujung detik akhir tahun. 

Dok. Sesi Mamirat (Makan Gak Makan Asal Kumpul) 

Di akhir sesi pertemuan lahir komitmen bersama sepakat semua anggota siap menyongsong untuk progres di tahun 2023. Akhirnya tepat pukul 23.58 Wib susunan acara pertemuan refleksi dan evaluasi progres akhir tahun dinyatakan selesai kemudian ditutup dengan bacaan Alhamdulillah

Selamat Tahun Baru 2023

Melalui Pokmas Mahkota Domba Bersama Kita Akan Mencetak Sejarah.  


 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar